Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Mengatasi link Website diblokir oleh Facebook


Tujuan pertama dari membuat sebuah website atau blog adalah meningkatkan jumlah pengunjung, jika jumlah pengunjung banyak secara otomatis penghasilan kita meningkat. Banyak publisher blogger yang mengusahakan untuk memiliki banyak pengunjung dengan cara membagikan link website ke sosial media. Facebook, Instagram, Google+ dan media sosial lainnya. Baca juga : cara memeriksa dan menghapus broken link pada Blog

Namun jika Anda terlalu banyak membagikan link url blog, link website Anda akan dianggap sebagai spam. Berikut akan saya jelaskan Penyebab Link website Anda diblokir :

1. Terlalu banyak membagikan link artikel dalam satu hari.
2. Membagikan link artikel tidak sesuai dengan tema grup media sosial tempat Anda membagikan link website.
3. Membagikan link artikel orang dewasa atau situs judi online.
4. Ada pihak tertentu yang telah melaporkan link website Anda sebagai spam.

5. Baca juga : Cara membuat Sitemap Blog minimalis dan SEO

Untuk mengatasi link blog yang diblokir Anda bisa mengadu kepihak facebook dan melaporkan bahwa link website yang Anda bagikan bukanlah spam, namun cara ini sudah tidak dapat digunakan lagi. Maka Anda bisa menggunakan link pendek yaitu gunakan Google URL Shortener atau bisa juga menggunakan pihak ketiga melalu BITLY. Kedua cara ini bertujuan memperpendek suatu link website.

Yang perlu Anda perhatikan agar URL website yang anda bagikan dimedia sosial tidak dianggap spam Adalah cukup bagikan link url 2 kali dalam sehari, Membagikan link URL sesusai pada tema grup pada intinya Anda hanya perlu berhati-hati saat membagikan link url website. Alangkah lebih baiknya pengunjung kita murni berasal dari pencarian google bukan dari bagikan link dimedia sosial, karena pengunjung yang murni berasal dari pencarian google memiliki harga klik yang tinggi dan bagus untuk kesehatan website.